Strategi Perencanaan RSPAD Gatot Soebroto Menghadapi Fase 2 Pelayanan Covid-19

oleh

Kolonel CKM Dr.dr.Soroy Lardo,SpPD KPTI FINASIM

Kasub SMF/Divisi Tropik Infeksi

Departemen Penyakit Dalam

RSPAD Gatot Soebroto

 Tulisan HUT KESAD 75 Tahun 2020

Pendahuluan

            Membuka tabir CoVid-19 mungkin perlu kekuatan detak detak keilmuan berbasis kerendahan hati. Sedemikian sulit mengikuti jejak dan perilaku virus ini terkait kecerdasan virulensi dan mengadaptasi host untuk replikasi cepat di sel (khususnya paru) sehingga mudah terjadi ARDS (gagal nafas). Hal ini yang kami alami sejak delapan bulan di RSPAD Gatot Soebroto dengan tim multidisiplin.

            Virus Covid-19 memiliki spike yang berfungsi sebagai penarik (grabber) di saluran naso-oro-pharing dan pembelah (clevelage) yang begitu masuk reseptor sel paru, jutaan replikasi Covid-19 membanjiri paru dan mengacaukan sistem pernafasan. Mutasi CoVid-19 berlangsung halus dan tidak terduga. Virus CoVid 19 bergerak ‘Bak’ Pasukan Khusus dengan nalar intelijen pertempuran yang cerdas, tetapi tidak hanya itu yang dimiliki Co Vid 19.

            Saat ini dengan perkembangan mutasi strain, varian SARS-CoV-2 dengan Spike G614 telah menggantikan D614 sebagai bentuk dominasi pandemi. Peningkatan konsisten G614 di tingkat regional menunjukkan adanya keunggulan DG614 dihubungkan dengan RT PCR Cts lebih rendah terdapat viral load lebih tinggi pada pasien dengan varian G 614 dengan pertumbuhan titer lebih tinggi sebagai virion pseudotipe.

            Pergerakan virus Covid-19 sampai saat ini justru semakin meningkat, tidak hanya kasus-kasus yang semakin kompleks dengan berbagai komorbiditas di UGD disaster dan perawatan khusus Covid, namun di tingkat komunitas penyebaran super spreader sulit dikendalikan, disebabkan oleh ketidakdisiplinan masyarakat melaksanakan perilaku pencegahan dengan penggunaan masker yang tepat, distancing dan kontinuitas hand hygiene.

            RSPAD Gatot Soebroto adalah rumah sakit militer rujukan tertinggi, garda terdepan kesehatan pertahanan menghadapi Covid-19. Kekuatan organisasi, infrastruktur dan SDM dimiliki saat ini menjadi tantangan untuk menghadapi problematika dan kompleksitas yang akan muncul beberapa bulan sampai dengan satu tahun ke depan.

Tulisan lebih lengkap dapat diklik PDF dibawah ini

Tulisan Dalam Rangka HUT KESAD Ke-75 dan Warta KESAD

Strategi Perencanaan RSPAD Gatot Soebroto Menghadapi Fase 2 Pelayanan Covid-19

Bagikan